Beda Pilihan Jangan Putuskan Silaturahmi

Foto: Antara

Temanggung - Kepala Polda Jawa Tengah, Inspektur Jenderal Polisi Condro Kirono, meminta masyarakat tidak memutuskan tali silaturahmi semata gara-gara beda pilihan dalam Pemilu 2019.

"Beda pilihan jangan menyebabkan putus tali sialturahmi. Kita semua masih bersaudara, berkeluarga. Pilihan itu hanya dilaksankan setiap 5 tahun sekali," kata dia, di Temanggung, Senin.

Ia meminta masyarakat tetap menjaga iklim kondusif menjelang hari H pencoblosan Pemilu 2019, 17 April 2019. Apalagi, di Temanggung telah terbukti bahwa dalam pelaksanaan Pilkada 2018, baik pemilihan bupati maupun pemilihan gubernur, selalu berlangsung aman.

"Hal itu karena doa dan partisipasi aktif para ulama dan tokoh-tokoh masyarakat yang terus mendinginkan suasana pesta demokrasi yang cenderung kondisi politiknya meningkat," katanya.

Sumber :
https://m.antaranews.com/berita/787336/kepala-polda-jawa-tengah-beda-pilihan-jangan-putuskan-silaturahmi
Lebih baru Lebih lama