Cilacap - Koramil 14/Cimanggu jajaran Kodim 0703/Cilacap memberikan pelatihan bagi Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas), di lapangan Desa Panimbang, Kecamatan Cimanggu, Selasa (8/1/2019).
Hal ini sebagai upaya peningkatan peran serta Satuan Linmas untuk pengamanan penyelenggaraaN Pemilu 2019.
Babinsa Panimbang Serka Dasiman dan Serda Carnoyo dari Koramil 14/ Cimanggu memimpin pelatihan dimulai pukul 07.30 WIB diikuti 20 orang anggota Linmas.
"Linmas merupakan satuan perlindungan masyarakat desa yang mempunyai tugas mendukung penanganan ketenteraman, ketertiban dan keamanan penyelenggaraan Pileg, Pilpres yang akan dilaksanakan pada tahun 2019" kata Danramil Cimanggu Kapten CPM Agus Santoso.
Sumber:
http://m.rri.co.id/purwokerto/post/berita/620613/cilacap/jelang_pemilu_2019_linmas_di_cilacap_dilatih_prajurit_tni.html