Silvia Halim, Perempuan Hebat di Balik Kesuksesan Pembangunan MRT Jakarta


Di balik megahnya pembangunan MRT Jakarta yang begitu dinantikan masyarakat, ada sosok perempuan hebat bernama Silvia Halim, loh.

Perempuan muda ini ternyata menjabat sebagai Direktur Konstruksi MRTJakarta.

Di tengah kesibukannya, Silvia menyempatkan waktu berbincang dengan NOVA di kantornya di Lantai 21 Wisma Nusantara, Jakarta Pusat.

Menjadi pemimpin di bidang pekerjaan yang mayoritas laki-laki tentu bukan perkara mudah.

Terkadang, suara kita saat memberikan pendapat dan saran pun kerap kali diabaikan.

Begitu pula yang dirasakan Silvia, namun ini menjadi tantangan tersendiri baginya.

“Seperti halnya, kamu memberikan pendapat, terus direspon ya biasa atau kadang ditolak. Terus ada orang lain yang kebetulan laki-laki memberikan pendapat, ternyata pendapat itu pada dasarnya sama. Terus yang itu dibilang, Okay! Good idea. Padahal itu yang juga barusan saya katakan,” ujar Silvia.

“Mungkin ini sesuatu yang orang pikir, Ah sepele. Tapi, sebenarnya itu terjadi cukup sering dan mungkin banyak dialami perempuan dalam kehidupan professional,” lanjutnya.

Yang membuat Silvia juga terus bertahan berada di pekerjaannya sekarang, yakni selalu ingat akan tujuannya.

Bagi Silvia, penting untuk kita menemukan passion, goals, maupun mimpi kita dalam hidup.

“Saya ingatkan diri saya lagi, kenapa saya ngerjain ini, buat apa, dan ketika saya ingat kalau ini untuk masyarakat, bukan untuk saya, itu yang membuat saya maju terus,” tutur Silvia.

Selain itu, fokus pun menjadi kunci penting seorang Silvia dalam kariernya.

Terdengar sederhana memang, namun pelajaran berharga ini didapatkannya dari atasannya saat bekerja di Singapura.

“Dari situ saya sadar, betapa pentingnya fokus dalam pekerjaan atau apa pun itu. Karena ketika kamu hilang fokus, enggak akan tercapai target, goals, cita-cita kamu,” ucap Silvia. (*)


Sumber
Lebih baru Lebih lama