Menjadi Kreatif adalah Menjadi Lebih Bermanfaat bagi Ummat



Purwokerto - Pada era yang penuh persaingan seperti sekarang ini, syarat untuk menjadi orang sukses antara lain adalah memiliki etos kerja yang tinggi, disamping itu juga yang utama adalah harus kreatif. Artinya, memiliki kemampuan berkreasi yang baik, mampu menciptakan berbagai peluang ataupun inovasi baru (terobosan). Penemuan itu tidak selalu berwujud benda, bisa juga berwujud sebuah metode, sistem, atau teori ilmu pengetahuan yang berguna bagi masyarakat. Dengan demikian kreativitas yang diharapkan tumbuh di generasi muda Islam adalah kemampuan untuk membuat gerakan-gerakan yang bermanfaat untuk ummat.




Menjadi kreatif juga bermakna tidak lekas puas dengan ilmu yang telah dikuasai, generasi muda Islam harus terus menuntut ilmu.



Untuk menjadi kreatif, beberapa hal ini perlu dilakukan:
1. Menjaga persaudaraan ( ukhuwah), mengikuti majelis, terlibat dalam komunitas yang berperan positif bagi masyarakat, dan
2. Menjaga kepribadian



Hal-hal tersebut di atas antara lain diuraikan oleh Ustadz Ichwan Hero, SHI dari Pondok Pesantren Al-Muntazah Ajibarang saat hadir sebagai narasumber pada kegiatan Kajian Remaja yang diadakan oleh Korps Pemuda Baitussalam (Kalam) hari ini Sabtu 27 Juli 2019 di Masjid Agung Baitussalam Purwokerto.


Pada kajian yang dipandu oleh moderator Agung Pratikno mahasiswa IAIN Purwokerto ini sejumlah siswa dari SMA Muhammadiyah I Purwokerto, MA Al-Hidayah, Ponpes Zam-Zam Purwokerto tampak hadir menyimak kegiatan kajian remaja dengan tema Pemuda Kreatif Idaman Ummat ini.

Hadir pula ketua Yayasan Masjid Agung Baitussalam Bp.  Achmad Mulyono SH., pengurus Korps Pemuda Baitussalam (Kalam), dan jamaah muda mudi lain pada umumnya.
Lebih baru Lebih lama