Puluhan Siswa Ma'arif NU Ikuti Seleksi Terbatas MTQ se-Kabupaten Banyumas

Purwokerto, Media Realita News
Sejumlah 32 siswa utusan sekolah dan madrasah Ma’arif NU mengikuti seleksi terbatas Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) se-Kabupaten Banyumas di Pendopo Sipanji Purwokerto, Kamis (17/10/2019).



Guru Pendamping dari MTs Ma’arif NU 1 Kemranjen, M. Hidayaturrohman menyampaikan seleksi terbatas ini diperuntukkan bagi siswa SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA dibawah naungan Lembaga Pendidikan Ma’arif NU, Muhammadiyah dan Al Irsyad.


“Seleksi terbatas ini untuk menghimpun siswa berbakat pada bidang tartil, tilawah dan tahfidz. Bagi para juara akan mewakili kafilah Kabupaten Banyumas pada MTQ Pelajar tahun 2019 tingkat Provinsi Jawa Tengah,” terangnya.

Rohman menambahkan, pihaknya telah mempersiapkan latihan siswanya, termasuk mengikuti latihan bersama sebelumnya di Pondok Pesantren Darussalam Dukuhwaluh.

“Semua siswa mendapatkan bimbingan dalam latihan bersama dan selanjutnya dibimbing teknis oleh guru di sekolah atau madrasah,” jelasnya.

Wakil Sekretaris I Pengurus Cabang Lembaga Pendidikan Ma’arif NU Kabupaten Banyumas, Al Amin menjelaskan seleksi terbatas ini untuk mencari bibit siswa yang mahir dalam cabang lomba pada MTQ.

Menurutnya, seleksi ini untuk mengasah kemampuan siswa dan sekaligus mengevaluasi pembelajaran al-Qur’an yang selama ini dilakukan oleh sekolah atau madrasah.

“Ke depan perlu ada satu majelis yang diinisasi oleh LP Ma’arif NU dalam mengembangkan kemampuan siswa di bidang tartil, tilawah dan tahfidz. Sebagai forum untuk fasilitasi dan pengembangan bakat minat siswa di bidang al-Qur’an,” pungkas pria yang juga Kepala MI Ma’arif NU 1 Singasari Karanglewas tersebut.

Lebih baru Lebih lama