Artikel: Waspada Hoax





LIMA LANGKAH SEDERHANA UNTUK MENGIDENTIFIKASI BERITA HOAX

Informasi dan berita palsu atau lebih dikenal lima langkah sederhana yang bisa membantu dalam mengidentifikasi mana berita hoax dandengan istilah “hoax” disebarkan oleh sejumlah oknum yang tidak bertanggungjawab. Jika tidak ada kehati-hatian, netizen pun dengan mudah termakan tipuan hoax tersebut bahkan ikut menyebarkan informasi palsu itu, tentunya akan sangat merugikan bagi pihak korban fitnah. Lalu bagaimana caranya agar tak terhasut?

Ketua Masyarakat Indonesia Anti Hoax Septiaji Eko Nugroho menguraikan lima langkah sederhana yang bisa membantu dalam mengidentifikasi mana berita hoax dan mana berita asli. Berikut penjelasannya:

1. Hati-hati dengan judul provokatif

Berita hoax seringkali menggunakan judul sensasional yang provokatif, misalnya dengan langsung menuding ke pihak tertentu. Isinya pun bisa diambil dari berita media resmi, hanya saja diubah-ubah agar menimbulkan persepsi sesuai yang dikehendaki sang pembuat hoax.

Oleh karenanya, apabila menjumpai berita denga judul provokatif, sebaiknya Anda mencari referensi berupa berita serupa dari situs online resmi, kemudian bandingkan isinya, apakah sama atau berbeda. Dengan demikian, setidaknya Anda sebabagi pembaca bisa memperoleh kesimpulan yang lebih berimbang.


2. Cermati alamat situs

Untuk informasi yang diperoleh dari website atau mencantumkan link, cermatilah alamat URL situs dimaksud. Apabila berasal dari situs yang belum terverifikasi sebagai institusi pers resmi -misalnya menggunakan domain blog, maka informasinya bisa dibilang meragukan.

Menurut catatan Dewan Pers, di Indonesia terdapat sekitar 43.000 situs di Indonesia yang mengklaim sebagai portal berita. Dari jumlah tersebut, yang sudah terverifikasi sebagai situs berita resmi tak sampai 300. Artinya terdapat setidaknya puluhan ribu situs yang berpotensi menyebarkan berita palsu di internet yang mesti diwaspadai.

3. Periksa fakta

Perhatikan dari mana berita berasal dan siapa sumbernya? Apakah dari institusi resmi seperti KPK atau Polri? Sebaiknya jangan cepat percaya apabila informasi berasal dari pegiat ormas, tokoh politik, atau pengamat.

Perhatikan keberimbangan sumber berita. Jika hanya ada satu sumber, pembaca tidak bisa mendapatkan gambaran yang utuh.

Hal lain yang perlu diamati adalah perbedaan antara berita yang dibuat berdasarkan fakta dan opini. Fakta adalah peristiwa yang terjadi dengan kesaksian dan bukti, sementara opini adalah pendapat dan kesan dari penulis berita sehingga memiliki kecenderungan untuk bersifat subyektif.

4. Cek keaslian foto

Di era teknologi digital saat ini , bukan hanya konten berupa teks yang bisa dimanipulasi, melainkan juga konten lain berupa foto atau video. Ada kalanya pembuat berita palsu juga mengedit foto untuk memprovokasi pembaca.

Cara untuk mengecek keaslian foto bisa dengan memanfaatkan mesin pencari Google, yakni dengan melakukan drag-and-drop ke kolom pencarian Google Images. Hasil pencarian akan menyajikan gambar-gambar serupa yang terdapat di internet sehingga bisa dibandingkan.

5. Ikut serta grup diskusi anti-hoax

Di Facebook terdapat sejumlah fanpage dan grup diskusi anti hoax, misalnya Forum Anti Fitnah, Hasut, dan Hoax (FAFHH), Fanpage & Group Indonesian Hoax Buster, Fanpage Indonesian Hoaxes, dan Grup Sekoci. Di grup-grup diskusi ini, netizen bisa ikut bertanya apakah suatu informasi merupakan hoax atau bukan, sekaligus melihat klarifikasi yang sudah diberikan oleh orang lain. Semua anggota bisa ikut berkontribusi sehingga grup berfungsi layaknya crowdsourcing yang memanfaatkan tenaga banyak orang.



Ini Cara melaporkan berita atau informasi hoax

Apabila menjumpai informasi hoax, lalu bagaimana cara untuk mencegah agar tidak tersebar. Pengguna internet bisa melaporkan hoax tersebut melalui sarana yang tersedia di masing-masing media.

Untuk media sosial Facebook, gunakan fitur Report Status dan kategorikan informasi hoax sebagai hatespeech/harrasment/rude/threatening, atau kategori lain yang sesuai. Jika ada banyak aduan dari netizen, biasanya Facebook akan menghapus status tersebut.

Untuk Google, bisa menggunakan fitur feedback untuk melaporkan situs dari hasil pencarian apabila mengandung informasi palsu. Twitter memiliki fitur Report Tweet untuk melaporkan twit yang negatif, demikian juga dengan Instagram.

Kemudian, bagi pengguna internet Anda dapat mengadukan konten negatif ke Kementerian Komunikasi dan Informatika dengan melayangkan e-mail ke alamat aduankonten@mail.kominfo.go.id.

Masyarakat Indonesia Anti Hoax juga menyediakan laman data.turnbackhoax.id untuk menampung aduan hoax dari netizen. TurnBackHoax sekaligus berfungsi sebagai database berisi referensi berita hoax. *

 Sumber:





CEGAH PENULARAN CORONA, PMI BANYUMAS LAKUKAN PENYEMPROTAN DISINFEKTAN DI RUMAHMAKAN SAE NIKI PURWOKERTO

PURWOKERTO






Kamis 19 Mei 2020 sekitar 21:45 WIB rumah makan Sae Niki di Jl. Masjid Purwokerto dikunjungi petugas PMI dari team sukarelawan dengan tugas melakukan penyemprotan cairan disinfektan. Hal ini adalah bagian dari upaya melawan penyebaran virus Corona (Covid19) di Kabupaten Banyumas.

Semoga pandemi ini segera berakhir. Amiin (*)






Masjid Agung Baitussalam Gunakan Infrared Thermometer

PURWOKERTO

Purwokerto, Jumat 20 Maret 2020 M / 25 Rajab 1441 H Takmir Masjid Agung Baitussalam Purwokerto tetap memberikan pelayanan untuk jamaah dalam melaksanakan kegiatan ibadah sholat Jumat berjamaah seperti biasa.

Tapi kali ini setiap jamaah masuk ke dalam masjid, mereka satu demi satu dicek suhu badannya dengan menggunakan infrared thermometer. Tujuannya adalah untuk mendeteksi jamaah yang bersuhu badan di atas normal (37 derajat). Jamaah yang kebetulan bersuhu badan di atas normal yang itu artinya sedang menderita sakit demam, bila ditemukan, akan dihimbau agar melaksanakan ibadah shalat Jumat di rumah saja.

Selain harus menjalani cek suhu badan, para jamaah juga diminta untuk cuci tangan dengan menggunakan cairan desinfektan  pembasuh tangan (hand sanitizer) yang sudah disiapkan di halaman masjid.

Hal ini menjadi suatu langkah kewaspadaan dalam melindungi jamaah dari risiko penularan virus Corona yang saat ini sedang menjadi keprihatinan bersama.



Ketua Ta'mir Masjid Agung Baitussalam Purwokerto Dr HM Hizbul Muflihin telah menghimbau kepada jamaah agar tidak memaksakan diri mengikuti sholat Jumat di Masjid bila sedang menderita sakit demam yang dapat  terpantau dari suhu badan di atas normal.

Bila ada yang didapati memiliki suhu badan diatas normal (menderita demam) maka jamaah tersebut akan dihimbau untuk tidak memaksakan diri dan sebaiknya melaksanakan di rumah saja. (*)





LANGKAH-LANGKAH KEWASPADAAN MENGHADAPI CORONA


SEMARANG
Pagi hari ini 14 Maret 2020 Gubernur Jawa Tengah menyampaikan langkah-langkah yang harus dilakukan dalam meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman virus Corona. Dikutip dari akun Twitter Ganjar Pranowo, berikut ini adalah langkah-langkahnya:

Menghadapi virus Corona, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengimbau masyarakat tetap tenang, tak perlu takut meski tetap waspada. Berikut ini langkah-langkah yang perlu dilakukan.

1. Tingkatkan sistem imun tubuh dengan makan makanan bergizi, minum air putih 8 gelas sehari, rajin olahraga dan istirahat cukup.


2. Sering cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir.

3. Jangan menyentuh muka sebelum cuci tangan dan kurangi sentuhan dengan orang lain. Bila perlu untuk bersalaman tidak perlu bersentuhan dahulu.

4. Gunakan masker bila batuk dan flu atau tutup mulut dengan lengan atas bagian dalam

5. Makan makanan yang dimasak sempurna. Jangan makan daging dari hewan yang berpotensi menularkan

6. Jaga kebersihan lingkungan.

7. Untuk sementara kurangi kegiatan pengumpulan massa. Hindari kerumunan seperti mall, pasar dll.

8. Bila mengalami gejala seperti demam, flu, dan sesak nafas segera ke fasilitas kesehatan atau hubungi hotline Corona 119


Sumber:


**



Lebih baru Lebih lama