Demi menjaga keamanan dan kenyamanan selama libur natal dan menyambut tahun baru 2021 Bupati Magetan Suprawoto telah mengeluarkan kebijakan protokol kesehatan perjalanan libur hari Raya Natal dan tahun baru 2021 dalam masa pandemi Covid -19 di Kabupaten Magetan, yang diatur dalam surat edaran (SE) Bupati Magetan nomor 470/505/403.204/2020.
MAGETAN - Adapun surat edaran yang berlaku mulai tanggal 24 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021 tersebut di antaranya menjelaskan tentang orang yang melakukan perjalanan masuk ke Kabupaten Magetan wajib menunjukkan rapid test antibody (non- reaktif) yang masih berlaku (maksimum 3×24 jam) serta beberapa hal lain terkait protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.
Mengingat pandemi Covid -19 akhir akhir ini meningkat sehingga perlu dikeluarkan surat edaran yang diharapkan bisa memberikan keamanan dan kenyamanan ketika berlibur di Kabupaten Magetan.
Pihak pemerintah Kabupaten Magetan terus menggiatkan penegakan protokol kesehatan covid 19 melalui surat edaran kepada masyarakat untuk selalu mentaati peraturan penegakan protokol kesehatan dengan menjaga 3 M yaitu memakai masker, memcuci tangan dan menjaga jarak. Himbauan ini diharapkan bisa memberi kesadaran terkait pandemi covid 19.
Pemkab juga berharap masyarakat bisa saling menjaga satu dengan yang lainya sehingga protokol kesehatan di Kabupaten Magetan bisa terlaksana dengan baik, bisa memutus penularan Covid 19. ***/ hardian
[CEK FAKTA] BENARKAH JOKOWI TAK MAU DIVAKSIN DULUAN? INI FAKTANYA
Telah beredar di media sosial dari Netralnews di BaBe yang menyebutkan, sbb.:
Jokowi Tak Mau Disuntik Vaksin Duluan, Tak Disangka Begini Respon HNW
PRESIDEN JOKOWI AJA NGGAK MAU DI SUNTIK VAKSIN CORONA, KOK MAU DI UJI COBAKAN KE RAKYAT, ..
CEK FAKTA:
Dari hasil penelusuran Cek Fakta Medcom.id, klaim bahwa Presiden Jokowi tidak mau disuntik vaksin covid-19 duluan adalah hoaks. Faktanya, Presiden Jokowi menegaskan dirinya akan menjadi penerima pertama vaksin covid-19.
Dilansir kanal resmi YouTube Sekretariat Presiden melalui video berjudul "Presiden Jokowi: Vaksin Covid-19 Gratis!" diunggah pada 15 Desember 2020, Jokowi mengatakan bahwa dirinya selaku Kepala Negara akan menjadi penerima vaksin Covid-19 pertama kali. Hal ini untuk menepis keraguan masyarakat akan keamanan vaksin yang disediakan.
"Saya juga ingin tegaskan lagi, nanti saya yang akan menjadi penerima pertama, divaksin pertama kali, hal ini untuk memberikan kepercayaan dan keyakinan kepada masyarakat bahwa vaksin yang digunakan aman" tegas Jokowi.
Selain itu, Presiden tetap mengingatkan seluruh masyarakat untuk terus berdisiplin dalam menjalankan protokol kesehatan dengan mengenakan masker, menjaga jarak aman, dan mencuci tangan secara berkala.
Selengkapnya dapat dilihat melalui link