PREMBUN - Sosialisasi 3 M (memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan) sebagai upaya pencegahan covid -19 saat ini makin digiatkan di seluruh tanah air. Tidak terkecuali di Kecamatan Prembun Kabupaten Kebumen. Tujuannya agar pandemi Covid-19 bisa segera usai dan masyarakat dapat kembali beraktivitas normal.
Untuk itu Polsek Prembun giat mengadakan operasi penegakan protokol kesehatan dengan dibantu sejumlah personel TNI dan Satpol PP di beberapa tempat.
Pada hari ini Selasa, 2 Februari 2021, Kapolsek Prembun AKP Tejo Suwono, SH memimpin langsung sosialisasi tersebut dengan kegiatan simpatik pembagian masker kepada pengunjung ATM Bank BRI, BNI, dan BPD Prembun yang didapati tidak memakai masker.
Kepada mereka juga diberi peringatan untuk tidak lagi mengulangi perbuatan melanggar protokol kesehatan, karena pandemi Covid-19 masih menjadi ancaman kesehatan bagi kita semua.
Kegiatan penegakan disiplin oleh Polsek Prembun tersebut berjalan tertib, aman dan lancar hingga sekitar pukul 10.30 WIB.
Kapolsek Prembun AKP Tejo Suwono, S.H. berpesan kepada seluruh warga masyarakat agar selalu tertib dan disiplin mematuhi protokol kesehatan agar pandemi covid-19 segera berakhir. ***
PRAJURIT TNI KONTINGEN GARUDA UNIFIL CHALK 5 BERANGKAT MENUJU LEBANON