PURWOREJO - Lembaga bela bangsa dan pemberdayaan masyarakat Garda NKRI Pengawal Pancasila (GNPP) melaksanakan kegiatan bakti sosial membersihkan pemakaman umum di Sirembes Kidul Desa Penungkulan Kec. Gebang Kab. Purworejo (12/3/2021).
"Kerja bakti ini salah satu kegiatan mempererat hubungan antar anggota GNPP agar terwujud jiwa sosial dan saling membantu antar sesama," kata Bp Supiyan Kordinator GNPP Desa Penungkulan Kec. Gebang Kab. Purworejo.
Bp Asngari Komandan Rayon GNPP Gebang mengatakan kegiatan tersebut wujud kepedulian anggota Dewan Struktural dan semua anggota GNPP terhadap lingkungan yang bersih, dan memberikan dampak kesehatan bagi warga masyarakat, juga sebagai bentuk penghormatan untuk para orang tua atau leluhur," ujarnya.
BACA JUGA:Ustadz Das'ad Latif Jadi Duta Moderasi Beragama
Kegiatan gotong royong ini tentunya juga akan memantapkan kemanunggalan di antara anggota.
"Mudah-mudahan kami dan seluruh anggota GNPP dapat senantiasa berbuat baik dan bermanfaat untuk lingkungan masyarakat," pungkasnya.
Gus Anam Ketua Umum GNPP mengatakan kegiatan kerja bakti pembersihan makam tersebut adalah kegiatan rutin setiap hari Jumat khususnya menjelang bulan Ramadhan.
"Dan akan menjadi program wajib yang melibatkan anggota GNPP di sektor masing-masing. Sasaran kerja bakti adalah pembersihan semak, rumput dan sampah di areal makam umum. Kebersamaan dengan seluruh komponen masyarakat untuk peduli kebersihan lingkungan harus dijaga bersama. Ini merupakan hal positif yang menumbuhkan semangat gotong royong," katanya.
BACA JUGA:Bukit Sipako Disiapkan Menjadi Wisata Agro
Kepala Desa Penungkulan Bp Suroso yang hadir mengikuti aktivitas bersih makam bersama GNPP mengatakan, "Semoga dengan kegiatan ini, masyarakat lebih peduli kebersihan, dan menjaga tradisi kearifan lokal gotong royong, sekaligus untuk menghargai jasa para leluhur yang telah meninggal dunia," terangnya. ***