Boyolali, Media Realita News - Mahasiswa UGM yang akan melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Dukuh Klego Desa Klego Kecamatan Klego Kabupaten Boyolali mengunjungi Babinsa Koramil 14/Klego Kodim 0724 / Boyolali Serda Darmawan (6/08/2022).
Serda Darmawan
mengatakan, kunjungan itu menjalin komunikasi dengan para mahasiswa KKN ini tentunya dapat saling memotivasi dalam menunjang kegiatan.
Serda Darmawan berharap Mahasiswa KKN dapat optimal menginplementasi ilmu yang dimiliki dalam kegiatan KKN.
"Kita harapkan kegiatan KKN dapat bermanfaat untuk masyarakat, juga menambah ilmu dan pengalaman bagi mahasiswa," imbuh Serda Darmawan
Babinsa berpesan kepada para Mahasiswa KKN agar selalu waspada terhadap Covid-19 dengan selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan.***