Uji Praktek Gunakan Jalur Baru, Ditlantas Kunjungi Polres Semarang


𝐒𝐞𝐦𝐚𝐫𝐚𝐧𝐠, 𝐌𝐞𝐝𝐢𝐚 𝐑𝐞𝐚𝐥𝐢𝐭𝐚 𝐍𝐞𝐰𝐬 -- Adanya perubahan jalur ujian praktek lapangan pada SIM C di Satpas (Satuan Penyelenggara Administrasi) SIM Polda se Indonesia, Polres Semarang juga melakukan perubahan pada jalur ujian praktek di Satpas SIM. 


Hal ini mendapat atensi dari Ditlantas Polda Jateng, dipimpin oleh Kasat PJR AKBP Endhie Pratama SIK. MM., didampingi Kasubbaganev Bagbinopsnal Kompol Ferdy Kastalani SIK. MIK., Senin 7 Agustus 2023 rombongan melakukan pengecekan kesiapan jalur uji praktek SIM C Yang baru. 


Dalam keterangannya dengan didampingi pula Kasat Lantas Polres Semarang AKP Dwi Himawan C. SIK, MM., AKBP Endhie menjelaskan bahwa pihaknya beserta rombongan melakukan pengecekan akan atensi dari bapak Dir Lantas Polda Jateng. 


"Kami datang kesini selain melakukan pengecekan kegiatan pelayanan Sat Lantas Polres Semarang, juga melakukan pengecekan perihal jalur baru ujian praktek SIM C di Polres Semarang, dimana jalur ujian yang baru ini juga telah di Lounching oleh bapak Dir Lantas." Ungkapnya. 


Didampingi rombongan, hal lain diungkapkan 2 orang pemohon SIM C bernama Dodi (29 Th) dan Felicia (19 Th) kedunya warga Kec. Ungaran dan Kec. Bergas. Ke 2 pemohon mengaku mendapatkan kemudahan dalam permohonan SIM C dengan metode yang baru. 


Di kesempatan lain Kasat Lantas AKP Himawan menambahkan bahwa, masyarakat dapat lebih mudah dalam.pelaksanaan ujian SIM tanpa mengurangi nilai keselamatan di jalan raya. 

"Dengan adanya Transformasi perubahan pola jalur ujian praktek ini diharap dapat mempermudah masyarakat dalam ujian praktek, namun tanpa mengurangi nilai pemahaman keselamatan. Dan Satpas Polres Semarang telah siap memberikan pelayanan kepada masyarakat, tentunya sesuai perintah pimpinan dengan metode praktek yang baru." Pungkas Kasat Lantas. ***


Guse

Lebih baru Lebih lama