Jelang Operasi Kepolisian Hadapi Nataru 2024-2025 di Sragen, Kapolres Pimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral, Ini Harapannya…

 


𝙎𝙧𝙖𝙜𝙚𝙣, 𝙢𝙚𝙙𝙞𝙖𝙧𝙚𝙖𝙡𝙞𝙩𝙖𝙣𝙚𝙬𝙨 𝙘𝙤𝙢 - Jateng - Dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), Polres Sragen menggelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Lilin Candi 2024. 


Kegiatan berlangsung di Ruang Aula Satya Haprabu Polres Sragen, Selasa, 17 Desember 2024, dipimpin langsung oleh Kapolres Sragen, AKBP Petrus Parningotan Silalahi, bersama Bupati Sragen yang dalam hal ini diwaliki oleh Kepala Badan Kesbangpol Drs. Sutrisna, M.Si, dengan mengikut sertakan berbagai elemen Forkopimda, Instansi terkait, Perwakilan gereja, serta stakeholder lainnya.


Dalam sambutannya, Kapolres Sragen menekankan pentingnya sinergi antara Polri, TNI, Pemda, dan stakeholder terkait dalam rangka menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang akan merayakan Natal dan Tahun Baru.


"Kami akan menggelar Operasi Lilin Candi 2024 pada 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025. Pengamanan ini meliputi jalur perlintasan pemudik dan tempat-tempat ibadah, serta pos-pos pengamanan di titik strategis," ujar AKBP Petrus.


Kapolres menguraikan beberapa titik pengamanan yang disiapkan, di antaranya pos pengamanan rest area 538 A dan B, rest area 519 A dan B, pintu exit tol barat dan timur, pos pengamanan Gereja Santa Maria dan GKJ, Pos Terpadu di Exit Tol Pungkruk.


Kapolres juga menyampaikan evaluasi tahun lalu, terkait potensi kerawanan, seperti kemacetan di SPBU rest area dan peningkatan tindak kriminalitas. Oleh sebab itu, koordinasi dengan pihak Pertamina, Dinas Perhubungan, dan stakeholder terkait akan ditingkatkan untuk mencegah masalah serupa.


Sementara itu, Kepala Badan Kesbangpol Sragen, Drs. Sutrisna, M.Si yang mewakili Bupati Sragen, menegaskan bahwa pemerintah daerah (pemda) siap mendukung pengamanan Nataru, terutama dalam aspek stabilitas wilayah, kebutuhan pokok masyarakat, penanganan bencana, transportasi publik serta ketersediaan BBM.


Dalam rapat tersebut, Kabag Ops Polres Sragen AKP Suyono juga memaparkan berbagai hal, yang berkaitan dengan tujuan operasi kepolisian ini, yakni ditujukan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat selama Nataru, menjamin keselamatan dan ketertiban lalu lintas, menekan angka kriminalitas melalui pendekatan preventif dan preemtif.


Operasi ini juga melibatkan sinergi dengan TNI, Satpol PP, Dinas Kesehatan, BPBD, ORARI, PMI, dan tokoh agama, serta menyiagakan tim SAR untuk mengantisipasi bencana alam.


Kapolres berharap, rapat koordinasi ini mampu menyatukan langkah dan persepsi semua pihak untuk mewujudkan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di Kabupaten Sragen selama perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.



Khnzaa

Lebih baru Lebih lama